Dengan penuh rasa syukur, LAZ Gelora Insan Mandiri telah menyelenggarakan Santunan Akbar Yatim Dhuafa dalam rangka Memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan tema “Mengokohkan Iman, Memupuk Kasih Kepada Anak Yatim”. Kegiatan ini dilaksanakan di dua lokasi, yaitu di Sekretariat GIM Foundation (Rumah Yatim GIMF) pada 2 Februari 2024 dan di Rumah Literasi GIM Foundation di Sawangan. Acara ini diikuti oleh 150 anak yatim dan dhuafa yang merupakan anak-anak binaan dan juga warga sekitar. 

Isra’ Mi’raj merupakan salah satu peristiwa penting dalam sejarah Islam yang mengajarkan banyak hikmah tentang keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Melalui kegiatan ini, kami ingin mengajak anak-anak yatim dan dhuafa untuk memahami makna perjalanan spiritual Rasulullah SAW serta menanamkan nilai-nilai kebaikan, kepedulian, dan kasih sayang dalam kehidupan mereka.

Untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan dan berkesan, acara ini menghadirkan Kak Siti dan Kak Eman dari Kampung Dongeng yang membawakan kisah-kisah inspiratif terkait Isra’ Mi’raj. Dengan penyampaian yang interaktif dan penuh keceriaan, anak-anak terlihat antusias dan bahagia mengikuti cerita yang diberikan. Kegiatan ini tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan pelajaran berharga mengenai keteladanan Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.

Sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada anak-anak yatim dan dhuafa, mereka menerima bingkisan dan santunan yang diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan mereka.

Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para donatur dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam terselenggaranya acara ini. Dukungan dan kebaikan hati para donatur telah memberikan kebahagiaan bagi anak-anak yatim dan dhuafa yang hadir. Semoga Allah SWT membalas segala kebaikan dengan pahala yang berlipat ganda.

Melalui peringatan Isra’ Mi’raj ini, kita semua diingatkan untuk selalu mengokohkan iman dan menumbuhkan kasih sayang kepada sesama, terutama kepada anak-anak yatim dan dhuafa. Semoga kegiatan ini membawa manfaat dan menjadi inspirasi bagi kita semua untuk terus berbuat kebaikan di masa mendatang. Aamiin.

Laporan Keuangan

Tahun 2018

Laporan Keuangan

Tahun 2019

Laporan Keuangan

Tahun 2020

Laporan Keuangan

Tahun 2021

Laporan Keuangan

Tahun 2022

Laporan Keuangan

Tahun 2023